Pengaruh Model Pembelajaran Direct Instruction terhadap Hasil Belajar Fiqih Siswa Kelas X di SMA Muhammadiyah 3 Surakarta Tahun 2025/2026

Haritsyah, Muhammad VIto (2025) Pengaruh Model Pembelajaran Direct Instruction terhadap Hasil Belajar Fiqih Siswa Kelas X di SMA Muhammadiyah 3 Surakarta Tahun 2025/2026. Skripsi, Institut Islam Mamba'ul ' Ulum Surakarta.

[thumbnail of Halaman Depan.pdf] Text
Halaman Depan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (528kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (114kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (229kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf

Download (206kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (355kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (11kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka.pdf] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (159kB)
[thumbnail of Lampiran.pdf] Text
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (795kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Direct Instruction terhadap hasil belajar Fiqih siswa kelas X di SMA Muhammadiyah 3 Surakarta. Latar belakang penelitian dilandasi oleh situasi kelas yang kurang kondusif, kejenuhan siswa pada metode pembelajaran konvensional, kurangnya perhatian guru terhadap pentingnya penggunaan strategi pembelajaran, dan masih rendahnya prestasi belajar Fiqih, melalui model pembelajaran Direct Instruction diharapkan hasil belajar Fiqih meningkat.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang dilakukan di SMA Muhammadiyah 3 Surakarta pada bulan Juli 2025, populasi penelitian siswa kelas X yang berjumlah 100, sampel penelitian berjumlah 50 siswa menggunakan teknik simple random sampling. Instrumen model pembelajaran Direct Instruction berupa angket yang telah diuji melalui uji validitas dan reliabilitas. Hasil uji mvaliditas menunjukkan bahwa seluruh item (10 item) memenuhi kriteria valid dengan rhitung > 0,444 atau p-value < 0,05. Uji reliabilitas menggunakan rumus Cronbach’s Alpha menunjukkan nilai 0,911 > 0,60, sehingga seluruh instrumen dikategorikan reliabel. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier sederhana.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran Direct Instruction sebagian besar memiliki kategori cukup 20 siswa (40,00) berada di antara interval 27-34. Hasil belajar Fiqih sebagian besar memiliki kategori sedang sejumlah 25 siswa dengan persentase 50,0% yang berada di antara interval 80,5-94,1. Model pembelajaran Direct Instruction berpengaruh terhadap hasil belajar Fiqih siswa kelas X di SMA Muhammadiyah 3 Surakarta nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Besar koefisiensi determinasi (R2 ) sebesar 0,403 atau 40,3% yang artinya pengaruh variabel model pembelajaran Direct Instruction terhadap hasil belajar Fiqih sebesar 40,3% dan sisanya dipengaruhi oleh variabel yang lain di luar penelitian ini. Oleh karena itu, disarankan agar model pembelajaran Direct Instruction terus dikembangkan melalui model dan media yang lebih variatif dan interaktif.

Item Type/Tipe Dokumen: Skripsi
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran Direct Instruction, Hasil Belajar, Fiqih.
Subjects: 200 Agama, Kepercayaan > 2X0 Islam > 2X0.07 Pendidikan Agama Islam
300 Ilmu-ilmu Sosial > 370 Pendidikan, Ilmu Pendidikan, Ilmu Kependidikan, Edukasi, Ilmu Edukasi > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Pembelajaran, Metode Pengajaran, Metode Pendidikan, Strategi Pembelajaran, Strategi Pengajaran, Strategi Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muhammad Vito Haritsyah
Date Deposited: 25 Sep 2025 01:02
Last Modified: 25 Sep 2025 01:02
URI: https://eprints.iimsurakarta.ac.id/id/eprint/650

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year